Langsung ke konten utama

Rubrik Katolik Bulan Oktober 2021

 

PERAYAAN BULAN ROSARIO UMAT KATOLIK SEDUNIA

Nama : Vanesya Tanri

Tempat, tanggal lahir : Makassar, 10 Agustus 2002

Jurusan/Angkatan : Manajemen 2020


Tiap tahun, umat Katolik memiliki tradisi istimewa untuk menghormati Bunda Maria, ibunda Yesus. Dalam tradisinya, umat Katolik secara khusus menghormati Bunda Maria pada bulan Mei dan Oktober.

Bulan Mei dikenal sebagai bulan devosi atau didedikasikan khusus pada Bunda Maria. Inilah mengapa bulan Mei dikenal sebagai Bulan Maria. Sedangkan bulan Oktober dikhususkan untuk doa Rosario, sehingga bulan ini disebut sebagai Bulan Rosario. Kedua bulan ini biasa disebut sebagai berdevosi. Lalu, apa perbedaannya?

Pada awalnya, bulan Mei sebagai Bulan Maria didasari oleh tradisi di negara dengan 4 musim, dimana bulan Mei sebagai musim semi (yang berarti masa tumbuhan kembali hidup). Pada saat itu, Gereja menyeleraskan tradisi ini dengan iman Bunda Maria yang mengandung dan melahirkan Yesus Kristus (yang berarti melahirkan hidup yang baru). Penetapan bulan Mei sebagai Bulan Maria juga berkaitan dengan peristiwa iman yang dialami Paus Pius VII yang ditangkap dan dipenjara oleh serdadu Napoleon. Di dalam penjara, Paus berdoa kepada Bunda Maria dan berjanji bahwa jika ia dibebaskan, ia akan mendedikasikan perayaan untuk menghormati Bunda Maria. Lima tahun kemudian, Paus VII dibebaskan untuk kembali ke Roma. Pada tahun berikutnya ia mengumumkan hari perayaan Bunda Maria, Penolong Umat Kristen. Demikianlah devosi kepada Bunda Maria semakin dikenal. Selanjutnya, pada tahun 1854, Paus Pius IX mengumumkan dogma “Immaculate Conception”, yang berarti Bunda Maria yang Dikandung Tidak Bernoda, yang semakin memperkuat devosi kepada Bunda Maria dan kemudian dipopulerkan oleh imam-imam Jesuit ke seluruh dunia.

Penetapan Oktober sebagai bulan Rosario berawal dari ditetapkannya tanggal 7 Oktober sebagai Pesta Santa Perawan Maria Ratu Rosario. Pesta ini ditetapkan oleh Paus Gregorius XIII untuk mengganti nama peringatan Pesta Santa Perawan Maria Ratu Kemenangan. Peringatan pesta tersebut dilatarbelakangi oleh persitiwa kemenangan tentara Kristen atas tentara Kesultanan Utsmaniyah Turki dalam pertempuran di Lepanto (Lepanto battle) pada 7 Oktober 1571. Kala itu, Kesultanan Utsmaniyah sedang gencar-gencarnya memperluas daerah kekuasaan hingga di benua Eropa.

Rosario sebenarnya adalah renungan atas misteri keselamatan (dari saat Yesus dikandung hingga Ia dimuliakan di Surga dan mengutus Roh Kudus). Doa yang berulang akan membantu memusatkan perhatian pada misteri keselamatan yang direnungkan. Doa Rosario hingga kini menjadi devosi yang banyak direkomendasikan oleh para Paus. Banyak pula santo maupun santa menjadikan doa Rosario sebagai doa favorit, termasuk Santa Teresa dari Avila, Santo Francis de Sales, Santo Alphonsus Ligouri, Santo Don Bosco, dan Santa Bernadette.

Setiap peristiwa di dalam doa Rosario berisi tentang perjalanan Yesus Kristus dan Bunda Maria. Dengan berdoa Rosario, umat akan memberi waktunya untuk ikut merenungkan Injil dan mendalami semua karya keselamatan Yesus Kristus. Dengan berdoa Rosario juga umat Katolik akan semakin dekat dengan Tuhan dan Bunda Maria.

Dengan demikian, bulan Mei merupakan bulan yang dikhususkan untuk menghormati Bunda Maria sebagai Bunda Allah yang memberi kehidupan bagi umat manusia, sedangkan bulan Oktober ditetapkan sebagai bulan Rosario untuk mengenang kekuatan doa kepada Allah melalui Bunda Maria melalui sarana Rosario.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membangun dan Menguatkan

Membangun dan Menguatkan “Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik. Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.” (Ibrani 10:24-25) Dalam menjalani kehidupan ini, tak dapat dipungkiri bahwa masalah bisa saja datang silih berganti. Masalah-masalah yang datang terkadang mampu kita hadapi seorang diri tetapi ada kalanya masalah itu terlalu berat dan kita membutuhkan topangan dari orang lain. Tuhan Yesus sendiri memang menciptakan manusia sebagai makhluk sosial dan bukan makhluk individualis. Dalam Kejadian 2:18 berkata “Tidak baik, kalau manusia itu seorang diri saja. Aku akan menjadikan penolong baginya, yang sepadan dengan dia.” Firman ini memiliki arti bahwa manusia memang diciptakan memiliki keterkaitan  dengan sesamanya. Kita sebagai manusia meman...

Renungan Bulan Desember

Firman Tuhan Adalah Benih Yang Menghidupkan ( Mzm. 1:1-3 ; Luk. 8:11-15) Mazm. 1:1-3    Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil. Firman Tuhan adalah makanan rohani orang percaya untuk bertumbuh akan pengenalan kepada Yesus dan kebenaran-Nya. Namun dewasa ini, banyak orang Kristen yang enggan membaca Alkitab dengan berbagai alasan. Padahal, jika kita membaca dalam Mzm. 1:1-3, seharusnya kita senantiasa membaca bahkan merenungkan Firman Tuhan agar kita menjadi orang yang diberkati di dalam Dia. Menjadi orang yang diberkati bukan menjadi tujuan hidup orang yang hidup di dalam Tuhan, melainkan suatu anug...

Review Pendalaman Alkitab

DOA Waktu Pelaksanaan      : Selasa, 12 Oktober 2021 Pemateri                       : Ev. Pieter G. O. Sunkudon Jumlah Peserta             : 47 orang Ayat Alkitab                : Matius 6:5-15      Doa merupakan kebiasaan atau gaya hidup setiap orang percaya sehingga seringkali dikatakan doa sebagai nafas hidup orang percaya. Seringkali kita berdoa tetapi tidak juga didengar atau dibalaskan oleh Tuhan. Hal ini dikarenakan beberapa kesalahan yang kita perbuat ketika berdoa. Dalam Matius 6:5-8, Tuhan Yesus mengajarkan bagaimana seharusnya sikap seseorang dalam berdoa. Dalam firman Tuhan tersebut, dikatakan bahwa seringkali banyak orang yang berdoa seperti orang munafik yang berdoa di tempat umum untuk dilihat atau dikenal...