Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2020

Review Proker Perayaan Natal

Review Perayaan Natal PMKO FEB-UH 2020 Puji Syukur kepada Tuhan Yesus atas Rahmat dan perlindungan-Nya kita masih di berikan kesehatan sehinggan kita dapat merayakan   natal di tengah pandemi Covid-19 saat ini. Perayaan natal dapat terlaksana dengan baik pada tanggal 29 desember 2020 yang dilaksanakan secara Virtual via Zoom dan live via Youtube. Perayaan natal disiarkan secara langsung dari Aula Satria Kasih. Pada perayaan natal kali ini, pengurus dan Tim Kerja mengambil tema “Sukacita Karena Penyertaan Allah” dengan ayat referensi dari Lukas 2 : 10-11. Ibadah perayaan natal dipimpin oleh pendeta Manase D. Randan S.Th. Melalui firman Tuhan, beliau mengigatkan kita bahwa sukacita yang abadi hanya dapat kita peroleh melalui hubungan yang benar dengan Tuhan. Kita masih bisa merayakan natal dengan sukacita karena kita percaya bahwa Tuhan Yesus menyertai kita. Meskipun kita disertai Tuhan, bukan berarti kita bisa membenarkan setiap tindakan kita. Oleh karena itu, kita harus menja...

Review Proker PA Pengurus

Review Pendalaman Alkitab Pengurus bulan Desember Pendalaman alkitab pengurus pada Kamis, 17 Desember   2020 difasilitatori oleh Saudara Randy Batti Mni’13 dan dihadiri oleh 24   Pengurus PMKO FEB-UH. Tema pendalaman alkitab pengurus adalah “Rejoices In Christ”. dengan referensi ayat alkitab; Dan Ia, Tuhan kita Yesus Kristus , dan Allah, Bapa kita, yang dalam kasih karunia-Nya telah   mengasihi kita dan yang telah menganugerahkan penghiburan abadi dan pengharapan baik kepada kita, kiranya menghibur dan menguatkan hatimu dalam pekerjaan dan perkataan yang baik. - ( 2 Tesalonika 2 : 16-17). Tujuan dari PA Pengurus bulan Desember ini adalah Untuk mengingatkan Pengurus PMKO FEB-UH bahwa Tuhan Yesus telah memberikan yang terbaik untuk kita dan Untuk mengingatkan Pengurus PMKO FEB-UH agar senantiasa menjalankan pelayanan dengan sukacita.    

Review Proker PA Anggota

Roh Kudus Tanggal : 11 Desember 2020 Fasilitator : Kurniawan Tumbade, S. Th Hakekat Roh Kudus: Roh Kudus keselamatan Kuasa Roh Kudus dalam kehidupan manusia untuk membawa kita kepada Yesus Kristus. Pertama kita dilahirkan kembali secara rohani; Alkitab membicarakan perubahan ini dalam berbagai cara. Salah satu istilah paling kuat ialah "lahir kembali”. Sama seperti kita pernah dilahirkan secara jasmani, demikian juga kita dapat dilahirkan kembali secara rohani. Perjanjian baru membicarakan tentang peranan Roh Kudus dalam keselamatan kita secara langsung seperti dalam Yohanes 3. Bukan itu saja Roh Kudus juga akan memanggil dan meyakinkan kita. Bahwa kita manusia yang selalu dibutakanakan dosa sehingga kita memerlukan Roh kudus dalam hidup kita. Hanya Roh Kudus yang dapat membuka hati kita, Dia yang dapat meyakinan kita akan betapa dalamnya dosa kita itu, dan hanya Dia yang dapat meyakinkan kita akan kebenaran Injil. Penyucian Roh Kudus juga sebagai penyucian dalam diri...

Review Proker PA Anggota

Doa Tanggal : 11 November 2020 Fasilitator : Dennys Putra Nande, S.Th Faktanya, kita sering bertanya doa yang tidak terjawab, doa yang tertunda, Tuhan tidak menjawab doaku?, Doa yang sembaranngan, bagaimana cara kita berdoa, mengapa berdoa, kalau memang Tuhan sudah mengetahui masa depan kita. Namun dengan melihat realitas hari ini bahwa banyak di antara kita yang melakukan sesuatu yang bertentangan dengan kehendak Allah. Berjumpa dengan Tuhan, itu dipengaruhi oleh tipe-tipe spiritual kita, yaitu: 1.       Tipe Natural : Mengasihi Tuhan di alam terbuka Misalnya : menyaksikan keindahan Tuhan di alam lebih menyentuh bagi saya dari pada memahami konsep-konsep baru atau partisipasi dalam kebaktian formal dan acara-acara sosial. 2.       Tipe Aktivis : Mengasihi Tuhan melalui konfrontasi dan aktivitas sosial Misalnya : Saya merasa sangat dekat dengan Tuhan saat saya bekerja sama dengan Dia untuk menegakkan keadilan-Nya, mengirim t...

Artikel Bulan Desember

Besi yang Ditempa dalam Api Nama : Lydia Aprilia Tempat, tanggal lahir : Makale, 30 April 2001 Jurusan/angkatan : Manajemen/2019 Dalam Alkitab, kita banyak menemukan analogi yang menunjukkan bagaimana kehidupan manusia dalam pandangan Tuhan dari berbagai aspek. Seperti perumpamaan tentang domba yang memperlihatkan kenyataan bahwa manusia adalah makhluk yang lemah dan bebal, di mana mereka akan dengan mudah tersesat dan diserang oleh predator seperti serigala ketika lepas dari tuntunan gembalanya. Atau perumpamaan tentang anjing yang menjilat muntahannya dan babi yang kembali ke kubangannya menunjukkan betapa gampangnya manusia berpaling pada dosanya setelah mengalami penyucian. Dalam tulisan kali ini, saya ingin membahas analogi kehidupan manusia sebagai besi yang ditempa dalam api agar dapat dibentuk dan berguna untuk maksud penciptanya. Bagaimana pandai besi menempa material yang kaku dan solid menjadi bentuk yang sesuai dengan kehendaknya?   Setelah pandai besi memanaskan lo...

Rubrik Katolik Bulan Desember

  Tema Natal 202 0   Nama : Hendry Fratama Suramas Tempat, tanggal lahir : Kendari, 19 Desember 2000 Jurusan/angkatan : Manajemen/2019              Perayaan  Natal   menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.             Momen natal menjadi peringatan untuk menebar cinta dan kasih terhadap Tuhan dan sesama manusia di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat. Berbeda dari biasanya, perayaan  Natal  tahun 2020 digelar di tengah situasi pandemi Covid-19. Tentu, ada banyak penyesuaian yang harus dilakukan sesuai ketentuan pencegahan Covid-19.                Pada akhir tahun 2020 ini, Tema Natal 2020 adalah “... Mereka Akan Menamakan-Nya Imanuel ” (Mat.1:23). Tema Natal selalu menjadi sebuah pesan yang menarik bagi umat Kristen atau pu...

Renungan Bulan Desember

Bersukacita Menyambut Kristus 1 Petrus 1:8-9 “ Sekalipun kamu belum pernnah melihat Dia, namun kamu mengasihi-Nya. Kamu percaya kepada Dia, sekalipun kamu sekarang tidak melihat-Nya. Kamu bergembira karena sukacita yang mulia dan yang tidak terkatakan, karena kamu telah mencapai tujuan imanmu, yaitu keselamatan jiwamu.”   Nama : Gabriel P. H. C. Hutasoid Tempat, tanggal lahir : Makassar, 20 September 1999 Jurusan/angkatan : Akuntansi/2017 Bulan Desember adalah bulan yang penuh dengan keceriaan. Memasuki bulan Desember tentu ada perbedaan terjadi dalam rutinitas dan suasana di sekitar kita. Keceriaan di mana-mana, sukacita mengisi hidup orang-orang yang menyambut kelahiran Yesus. Dekorasi Natal bertebaran menghiasi rumah dan tempat-tempat umum, lagu-lagu Natal menggema di sekitar kita di antara antusiasme dalam menyambut Natal. Syukur dan sukacita selayaknya menggema secara khusus di bulan ini menyambut kelahiran Anak yang telah ditunggu-tunggu. Bersukacita bukan hanya untuk...

Artikel Bulan November

  Bersukacitalah Senantiasa dalam Tuhan Nama : Yunita Pangala Tempat, tanggal lahir : Toraja, 14 Juni 2000 Jurusan/angkatan : Akuntansi/2019           Ada dua sisi yang sering berkontradiksi di dunia ini. Ada baik ada jahat, ada siang ada malam, ada kaya ada miskin, demikian juga ada kesedihan dan kesukacitaan. Bagi anak-anak Tuhan kesukaan besar yang boleh kita rasakan adalah ketika Yesus Juru Selamat Dunia lahir bagi kita. Bukan saja masyarakat golongan bawah yang bersukacita. Masyarakat golongan atas dan para cendekiawan pun turut bersukacita. Bahkan malaikat pun dengan gegap gempita menyambut kedatangan-Nya. Yang lebih membuat kita bersukacita adalah karena nama kita tercantum dalam kitab kehidupan. Demikian juga Paulus menasehatkan kepada Euodia dan Sintikhe teman-teman sekerja Paulus untuk bersukacita senantiasa dalam pekerjaan Tuhan. Bagaimana kita bisa bersukacita, sementara kita dalam keadaan menderita ataupun dalam keadaan tekanan berat. ...

Review Proker PA Pengurus

  Review Pendalaman Alkitab Pengurus bulan November Pendalaman alkitab pengurus pada Senin, 30 November   2020 difasilitatori oleh Saudarai Etniati Ramba Ak’15 dan dihadiri oleh seluruh   Pengurus PMKO FEB-UH. Tema pendalaman alkitab pengurus adalah “Hidup Berpengharapan di Dalam Tuhan”. dengan referensi ayat alkitab; Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau- (Ulangan 31:6). Tujuan dari PA Pengurus bulan November ini adalah Untuk mengingatkan Pengurus PMKO FEB-UH   agar senantiasa hidup dalam pengharapan akan Tuhan dan Untuk mengingatkan Pengurus PMKO FEB-UH   bahwa Tuhan selalu bersama-sama dengan kita.      

Review Proker Jam Doa

  Menantikan Penyelamatan Tanggal : 26 November 2020 Pemimpin Jam Doa : Andika Michael Kusuma(Ak'19) Lektor dan Pemimpin Lagu : Gregorius Wahyu Gusti T. (Ak'19) Jumlah anggota yang hadir : 46 Bacaan Injil : Lukas 21:20-28 "Apabila kamu melihat Yerusalem dikepung oleh tentara-tentara, ketahuilah, bahwa keruntuhannya sudah dekat. Pada waktu itu orang-orang yang berada di Yudea harus melarikan diri ke pegunungan, dan orang-orang yang berada di dalam kota harus mengungsi, dan orang-orang yang berada di pedusunan jangan masuk lagi ke dalam kota, sebab itulah masa pembalasan dimana akan genap semua yang ada tertulis. Celakalah ibu-ibu yang sedang hamil atau yang menyusukan bayi pada masa itu! Sebab akan datang kesesakan yang dahsyat atas seluruh negeri dan murka atas bangsa ini, dan mereka akan tewas oleh mata pedang dan dibawa sebagai tawanan ke segala bangsa, dan Yerusalem akan diinjak-injak oleh bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, sampai genaplah zaman bangsa-ban...

Review Proker Jam Doa

  Memberi dengan Sukacita Membawa Berkat 2 Korintus 9:6-8 Tanggal : 20 November 2020 Pemimpin Jado : Evelyn Triani Mapandin (IE’ 2019) Jumlah anggota yang hadir : 45 9:6 Camkanlah ini:orang yang menabur sedikit akan menuai sedikit juga dan orang yang menabur banyak akan menuai banyak juga. 9:7 Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan hatinya,jangan dengan sedih hati atau karena paksaan sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita. 9:8 Dan Allah sanggup melimpahkan kasih karunia kepada kamu,supaya kamu senantiasa berkecukupan didalam segala sesuatu dn malah berkelebihan didalam pelbagai kebajikan. Review Firman:             Ketika kita pelit,tidak suka memberi,berarti kita belum melakukan kehendak Tuhan dalam kehidupan kita,padahal firman Tuhan itu sudah jelas dalam “ Luk 6:38 Berilah dan kamu akan diberi:suatu takaran yang baik   yang dipadatkan,yang digoncang dan yang tumpah keluar akan d...

Review Proker Jam Doa

  Top Deadly Sins (Lukas, 14 : 11)   Tanggal : 14 November 2020 Pemimpin Jam Doa : Alvini Livya Wijaya Jumlah anggota yang hadir : 43 Ada 7 dosa mematikan yaitu, kemalasan, ketamakan, kerakusan, hawa nafsu, kemarahan, iri hati, kesombongan. Kemalasan adalah salah satu hal yang dapat membuat kita jatuh dalam dosa. Begitu juga dengan kesombongan. Saat kita sombong, kadang kita tidak menyadari bahwa kita sedang melakukan suatu kesombongan. Sering juga saat kita melakukan kesombongan, kita berfikir bahwa itu bukan lah suatu keberdosaan. Dalam Amsal, 16 :18 mengatakan bahwa “kecongkakan mendahului kehancuran, dan tinggi hati mendahului kejatuhan”. Orang-orang yang congkak dan tinggi hati atau sombong pada saatnya akan jatuh dan hancur. Seharusnya kita menyadari bahwa segala hal baik yang di ijinkan terjadi dan menjadi milik kita adalah suatu pemberian dari Tuhan Yesus. Pencapaian-pencapaian kita, seperti keberhasilan akan masa depan, memiliki kekayaan, kita harus menyad...

Review Proker Jam Doa

Janganlah Takut (Yesaya, 41:13)   Tanggal : 2 November 2020 Pemimpin Jam Doa : Jeni Sapan Lelebua (Mnj’ 2019) Jumlah anggota yang hadir : 49   Kita pasti pernah merasa takut, entah itu takut salah, takut kalah, atau takut dalam memulai sesuatu. Rasa takut timbul karena kurangnya rasa percaya diri yang di tanamkan, sehingga saat kita ingin memulai sesuatu, kita takut untuk melakukan kesalahan. Tanpa disadari rasa takut memberikan dampak negative bagi kita. Rasa takut menghambat kita untuk maju atau membuat kita menjadi orang yang pesimis Contohnya saja ketika dosen bertanya pada mahasiswa (kita), sebenarnya kita tau jawaban dari pertanyaan dosen tersebut tapi kita terlanjur takut. Takut jika jawaban yang kita berikan salah sehingga itu juga mengurangi rasa percaya diri kita. Finally kita enggan untuk menjawab. Kita terlalu takut untuk memulai sesuatu. Nah, malam ini dalam pembacaan kita, Tuhan berkata “ Janganlah Takut Akulah Yang Menolong Engkau” . Kita diingatk...